Tata Cara Pengajuan Sub-Domain Telkom University untuk Ormawa

DPM Tel-U, Bandung – Website sudah menjadi salah satu kanal utama dalam penyebaran informasi. Universitas Telkom sebagai salah satu perguruan tinggi berbasis ICT sudah menerapkan hal tersebut dalam kegiatan akademis maupun non-akademis. Berikut ini adalah bagaimana cara mendaftarkan sub-domain orgs.telkomuniversity.ac.id yang diperuntukkan kepada Ormawa (organisasi mahasiswa) resmi yang ada di Universitas Telkom.

Perlu diketahui sebelumnya bahwa domain telkomuniversity.ac.id dan beberapa sub-domain yang berada di bawahnya dikelola oleh unit Infrastruktur dan Konten Direktorat Sistem Informasi (Sisfo) Universitas Telkom. Maka dari itu, untuk mengajukan sub-domain Ormawa tersebut kita harus mengajukan surat pengajuan kepada Sisfo. Adapun contoh surat pengajuan tersebut sebagai berikut :

Contoh surat pengajuan sub-domain

Contoh surat pengajuan sub-domain

Surat pengajuan tersebut kemudian dapat diberikan ke Helpdesk Sisfo, gedung Panambulai Fakultas Informatika. Perlu diingat bahwa untuk mengajukan sub-domain ini, Ormawa yang bersangkutan harus menyertakan surat keputusan Ormawa sebagai bukti bahwa Ormawa tersebut merupakan organisasi resmi yang diakui dalam lingkup Universitas Telkom.

(DPM/Mfc)

Dewan Perwakilan Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Telkom University (DPM Kema Tel-U) merupakan lembaga legislatif tertinggi pada lingkup Keluarga Mahasiswa Universitas Telkom.